Berita prediksi bola - Bayern Munchen mengakui pernah menerima tawaran fantastis dari Manchester United untuk Thomas Muller di awal musim 2015-16. Bila Muller jadi pindah itu akan jadi rekor transfer baru. Berita Prediksi Bola, Majalah Bola, Berita Euro 2016, Prediksi Euro 2016
Muller murpakan pemain incaran Man United yang saat itu masih ditangani Louis van Gaal. Dengan latar belakang Van Gaal yang pernah melatih Muller saat masih di Bayern Munchen, ia tahu benar kualitas dan potensi yang dimiliki talenta Jerman tersebut.
Van Gaal saat itu kepincut untuk merekrut Muller untuk memperkuat lini depan timnya yang kehilangan sosok penyerang murni sepeninggal Robin van Persie. Untuk memuluskan rencananya, The Red Devils disebut melayangkan tawaran fantastis kepada Munchen. Kabar tersebut dibenarkan Presiden Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, namun ia enggan menyebutkan nominalnya.
Ia hanya memastikan jika pihaknya melepas pemain binaannya tersebut maka transfer tersebut akan jadi yang terbesar saat itu.
"Kami mendapat tawaran gila dari Manchester United musim kemarin, yang tak pernah jadi topik pembicaraan sedetik pun. Kami bisa mengukir rekor nilai transfer saat itu," ujar Rummenigge.
Thomas Muller merupakan pemain asli Munchen, memulai karier junior di tahun 2000, dia kemudian melakukan debut bersama tim utama Bayer Munchen di tahun 2008. Hingga kini, ia sudah bermain sebanyak 353 kali dan mencetak 152 gol di semua ajang.
"Thomas Muller berasal dari akademi sepak bola Munchen. Ia lahir di dekat Munchen, dibentuk di sini, pahlawan bagi fans," pungkasnya.
Berita Prediksi Bola, Majalah Bola, Berita Euro 2016, Prediksi Euro 2016
Blogger Comment
Facebook Comment